Minggu, 21 November 2010

Nama-Nama Game FPS Online Terbaru

Nih aku kasih Tau nama-nama Game FPS terbaru di Indonesia:

1. Cross Fire
 
Cross Fire adalah sebuah Game Online First Person Shooter (FPS) yang memiliki grafis 3D yang detil dan sound effect yang realistik. Game ini memiliki fitur-fitur yang diinginkan oleh pemain FPS. Mulai dari banyaknya pilihan mode permainan, sampai banyaknya pilihan senjata yang dapat digunakan. Selain itu, game ini juga disesuaikan untuk dapat dimainkan bagi gamer pemula maupun yang master.




2. XShot

Sebuah Game FPS yang menyajikan tema menarik dari sebuah genre FPS.
Game FPS ini terbilang unik karena mengambil tema yang bukan militer melainkan tema yang agak seram
yaitu mumi dan zombie.
Sebuah game kamu bisa memainkan perjuangan bertahan hidup dari serangan mumi, pertarungan pedang samurai, perang antar tank, melawan pasukan stealth yang hanya menggunakan pisau, menjadi terminator ala Schwarzenegger, serta mode klasik seperti bomb match, death match, dan lainnya.
Dalam Mummy Mode, pemain akan dibagi menjadi dua sisi yaitu mumi dan manusia. Jika mumi berhasil mengalahkan manusia maka manusia tersebut akan langsung berubah menjadi mumi untuk mencari korban berikutnya. Berhati-hatilah karena seseorang dibelakangmu bisa saja bukan manusia lagi. Pemain manusia terakhir yang dapat bertahan hidup akan berhasil lolos dari maut dan menjadi pemenang.
Xshot juga bisa dikatakan sebuah "casual" FPS online game karena pemain bisa beristirahat sejenak, ngobrol bersama teman, serta mendandani karakter dengan kostum dan aksesoris-aksesoris yang unik dan belum pernah kita temukan sebelumnya di dalam sebuah game FPS.


3. WarRock

War Rock menawarkan fitur yang lebih kompleks dibandingkan dua fps online di Indonesia sebelumnya. Dengan fitur 32 pemain sekaligus serta penggunaan kendaraan seperti pesawat, tank, dan lain-lain, menjadikan game ini lebih condong ke arah Battlefield daripada Counter-Strike. Namun tidak hanya itu, War Rock juga mengakomodasi pemain yang ingin aksi cepat dengan luas map yang lebih kecil, oleh karena itu dalam War Rock jenis permainan pun bisa dibagi menjadi 3 yaitu,

    
    * Close Quarters Combat (Small maps, 16 players max)
    * Urban Ops (Middle maps, 24 players max)
    * Battle Ground (Large maps, 32 players max) 
 
 
 

0 komentar:

Posting Komentar

  ©Alif Gusti - Todos os direitos reservados.

Template by Dicas Blogger | Topo  

>